HABA
MEUTANGKE,BANDA ACEH – Teuku
Muhamnad Nurlif resmi mendeklarasikan diri sebaga bakal calon Gubernur Aceh
periode 2017-2022. Deklarasi tersebut berlangsung di Hotel Hermes Palace
Banda Aceh usai pelantikan pengurus DPD I Partai Golkar Aceh periode 2017-2022
dan dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar hasil Munas Bali.
Saat
deklarasi tersebut seluruh kader Golkar yang berhadir sangat antusias mendengar
pencalonan TM Nurlif. Deklarasi itu berlangsung diatas panggung serta ditemani
oleh Sekjen DPP Golkar Idrus Marham, Wakil Ketua Umum Nurdin Halid, Erlangga
Hartanto dan beberapa petinggi Partai Golkar lainnya. “Golkar mendukung
penuh dan siap memenangkan Teuku Muhammad sebagai calon Gubernur Aceh periode
2017-2022,” sebut Nurdin Halid.
0 comments:
Post a Comment